Cara Membuat Siluet Art Dengan Picsay Pro
Cara membuat siluet art sangatlah mudah sekali, kalian hanya perlu menyeleksi dan menghapus bagian background pada foto lalu kalian ubah objek menjadi hitam dengan fitur black dan white pada aplikasi picsay pro.
LANGKAH PERTAMA
Pertama-tama kalian buka terlebih dahulu foto yang ingin dijadikan siluet art setelah itu hapus background foto tersebut dengan menggunakan paint mask atau selection tool, jika kalian masih belum bisa menghapus background bisa cek tutorialnya disini.Setelah kalian menghapus background atau atau lantar belakang pilih effect > black dan white. Kalian ubah foto kalian menjadi hitam sepenuhnya dengan menggeser tombol ke arah kanan dan kalian save foto tersebut menjaid PNG.
LANGKAH KEDUA
Kalian buka gambar pantai yang sudah kalian punya, jika belum bisa kalian cari di internet menggunakan kata kunci pantai sore, setelah itu dilanjutkan dengan membuka foto yang tadi kalian ubah menjadi black dan white. Pilih effect > insert picture dan untuk menambah keaslian foto kalian bisa membuat blur bagian pinggir foto siluet. Untuk membuat blur bagian tepi siluet kalian pilih paint mask > seleksi tepi foto dan kalian pilih blur setelah menekan tombol panah hijau.Nah.. itu saja tutorial membuat siluet art dipantai dengan menggunakan aplikasi picsay pro, Semoga artikel yang saya bagikan bermanfaat untuk kalian dan terimakasih sudah berkunjung jika ada pertanyaan bisa tinggalkan dikolom komentar.